Sebetulnya kami sudah tahu mengenai program di radio D Fm jam 6.30 – 7.30 untuk hari ini dan berniat untuk mendengarkannya. Karena pembicara
di program itu kali ini adalah Bapak Anand Krishna dan Ibu Maya Muchtar dengan topic
yang sangat bagus yakni tentang Self Healing.
Niat sih sudah dipersiapkan dari kemarin. Tapi kenyataannya
kami kebingungan mencari-cari headsetnya, maklum mau mendengarkan via handphone
soalnya ga punya radio. Sejak jam 6 pagi mencari-cari, kami aduk-aduk tas kami
soalnya seingat kami selalu ada dalam tas. Tapi ga ada juga.
Tampak sebuah headset tergeletak di atas meja belajar di
kamar kami. Kok di sampingnya tergeletak juga sebuah hp adik saya ya? Bertanya-tanya
sendiri dengan tetap mencobanya di hp kami. Wah kok ga masuk ya? Wah mungkin bukan
milik kami... Ya sudah…
Ah… terlewatkan waktu yang berharga mendengarkan penjabaran
Bapak Anand dan Ibu Maya kali ini…
Nyesel juga sih.
Beberapa saat sebelum acara tersebut berakhir, kami mencoba
lagi headset yang tadi di kamar kami dan ternyata itulah headset kami hanya
tadi salah tempat colokannya. Untung masih ada waktu 15 menit sebelum acara itu
berakhir. Alhamdulillah… J
Dalam waktu yang singkat itu hal yang diuraikan (seingat
kami) antara lain;
- Kita, manusia memiliki kemampuan untuk menyembuhkan diri sendiri atau istilah kerennya self healing.
- Waktu yang sangat baik untuk itu adalah pagi hari setelah bangun tidur hendaknya kita merenung atau bermeditasi.
- Pak Anand menjelaskan bahwa dulu ia pernah berkata bahwa cukup bermeditasi selama 3 – 5 menit setiap hari namun seiring dengan meningkatnya tingkat stress yang menimpa kita, maka jumlah waktu tersebut tidaklah cukup. Minimal 20 menit setiap hari. Itu untuk kebaikan diri kita sendiri.
- Ada seorang yang bertanya pada nara sumber via sms, mengapa kita melupakan kemampuan self healing kita? Dengan tawanya yang khas Bapak Anand bertanya apakah kita masih ingat makanan yang kita santap seminggu yang lalu? Ya tentu saja kita sudah lupa. Beliau menambahkan bahwa ada seorang psikolog ternama berkata bahwa kemampuan kita untuk lupa merupakan suatu berkah. Apa jadinya bila kita bisa mengingat segala sesuatu sejak kita masih bayi…
- Tentu saja kita harus menyadari bahwa ada hal-hal yang harus dilupakan dan ada hal-hal yang harus diingat. Dengan bermeditasi kita bisa mengasah kemampuan itu kembali.
Hal-hal itulah yang bisa kami ingat. Bila ada yang ikut
menyimak acara tersebut dan ingin menambahkan point-point di atas, silakan.
Semoga untuk program berikutnya kami sudah siap sehingga
bisa tune in dari awal.
Terima kasih untuk hari ini…