Sabtu, 14 Februari 2015

Menuju Universitas Katolik Indonesia Atma Jaya Naik Busway

Kampus Universitas Katolik Atma Jaya 
Berhubung karena ada keperluan yang mesti kami lakukan di kampus Universitas Katolik Indonesia Atma Jaya Semanggi, Jakarta Selatan, maka kami pun mencari tahu kendaraan atau bis yang menuju ke tempat itu. Maklum kami belum pernah bertandang ke sana.

Seperti biasa hal yang kami lakukan bila ingin berkunjung ke tempat yang belum kami ketahui, kami melakukan survey atau mencari tahu mengenai  keberadaan tempat itu.

Awalnya kami browsing, dan kami pastikan bahwa kami bisa ke universitas dengan jaket almamater berwarna orange segar itu dengan naik busway. Wah, mudah ternyata.

Tiga hari menjelang hari H, tepatnya Sabtu 7 Februari 2015, kami bermaksud ke universitas itu meskipun tidak benar-benar masuk ke dalamnya, tapi berusaha untuk tahu keberadaan universitas yang berslogan Terpercaya Kualitas Lulusannya dengan kedua mata kami sendiri.

Ya, kami ke sana dengan terlebih dahulu konsul ke adik kami. Menurutnya lebih baik naik busway dari blok M saja karena universitas itu dekat sekali bila dijangkau dari blok M.


Tapi, kami yang bermula dari Terminal Lebak Bulus, akhirnya naiklah busway dari Terminal Lebak bulus arah Harmoni. Itu pun dengan bertanya lebih dahulu ke salah satu petugas dan petugas berkata kami bisa mencapai universitas itu dengan busway dari Lebak bulus, transit di halte Grogol dan sambung lagi dengan busway yang ke arah pinang ranti untuk kemudian turun di halte dekat Gedung Veteran Ri.

Wah, memang panjang sekali rutenya bila kami naik busway dari Lebak Bulus. Akhirnya ketika hendak pulang, kami menggunakan busway yang ke blok M. Dan, ternyata apa yang dikatakan oleh adik kami memang benar.

Universitas Katolik Atmajaya Jakarta itu memang dekat bila ditempuh dari blok M. Kami hitung, halte yang dilalui oleh busway itu mulai dari halte blok M adalah; halte Masjid Agung, halte Bundaran Senayan, halte Gelora Bung Karno, halte Polda, dan halte Bendungan hilir.

Turun di halte Bendungan hilir, untuk kemudian keluar dari halte itu memang jaraknya jauh sekali. Setelah keluar dari halte itu, lalu jalan kaki berlawanan arah jalur bis tadi. Universitas Atmajaya itu memang berseberangan dengan halte Bendungan Hilir itu.

Artinya, ketika sudah berada di halte Bendungan Hilir, akan nampak gedung universitas itu.

Mudah sekali memang bila kita ambil jalur dari blok M. Oya, Universitas Katolik Indonesia Atmajaya itu ada di belakang gedung plaza Semanggi. Jadi bila kita berada di plaza Semanggi, maka kita tinggal jalan kaki ke arah belakang gedung tersebut.

Oya, jadi bila ingin ke Universitas Katolik Atma Jaya dari Lebak Bulus, bisa naik busway jurusan Lebak Bulus – Harmoni, transit di halte Grogol, lalu naik lagi yang ke arah Pinang Ranti, kemudian turun di halte depan gedung Veteran Ri (kayaknya halte Semanggi, soalnya kami lupa nama halte itu). Jarak tempuhnya memang lebih lama karena jalurnya memang terkesan berputar-putar. Makan waktu lebih dari 1 jam untuk tiba di universitas tersebut

Atau bisa juga dengan cara seperti ini;

Dari Lebak Bulus, naik metro mini yang ke blok M (bisa Metro 72, 79 ataupun 611). Dari Blok M, naik busway jurusan Kota. Lalu turun di halte Bendungan Hilir. Jarak tempuh blok M ke halte Bendungan Hilir cukup singkat, kurang lebih 30 menit.

Semoga bermanfaat, terima kasih untuk hari ini...


Gambar: dari Google
Flag Counter