Senin, 23 September 2013

Global warming? Apa yang harus Saya lakukan?

Panas benar siang ini, ugh…. Jd ga enak rasanya kalau cuaca seperti ini. Mungkin ini juga salah satu dampak dari pemanasan global yang sudah sering digembar-gemborkan. Ya, inilah salah satu akibat dari efek global warming. Efek yang sungguh membuat kita, manusia dan makhluk-makhluk lainnya menjadi menderita. Bagaimana tidak? Dengan cuaca yang seperti ini sehari saja membuat kita kepanasan tak karuan apalagi bila hal ini berkelanjutan. Mudah-mudahan tidak.

Ya, mudah-mudahan tidak akan terlalu sering cuaca Jakarta ataupun kota-kota lainnya seperti ini. Namun, harapan ini mestilah kita tindak lanjuti juga dengan banyak cara. Misalnya dengan menanam pohon, tidak membuang sampah sembarangan, menghemat energy seperti penggunaan air dan listrik, dan juga mengurangi penggunaan kantong plastik.

Yang terakhir, yakni mengurangi penggunaan kantong plastik mudah kita terapkan dalam hidup sehari-hari. Contohnya; bila mana kita berbelanja ke supermarket atau pun mall, hendaknya kita menyiapkan kantong sendiri dari rumah, sehingga tidak menambah jumlah kantong plastik yang ada. Memang Nampak sepele namun bila kita lakukan bersama-sama pasti dampaknya akan luar biasa sekali. 

Jumat, 20 September 2013

Flue dan batuk yang mengganggu

Gambar dari health.okezone.com
Flue dan batuk kini sedang kami derita sejak Selasa kemarin. Gejala awal beberapa hari sebelumnya tenggorokan terasa kurang enak lalu mata terasa agak panas, kepala sedikit pusing. Ada rasa bahwa kami akan menderita batuk. Dan…

Akhirnya memang benar, kami flue dan batuk.  Ya, memang baru lima hari namun rasanya udah lamaa banget. Ga enak rasanya sakit meskipun hanya batuk. Lha wong meski badan tetap ok tapi kalau kemana-mana menggonggong (batuk J ) ya ga enak juga. Ga enak pada diri sendiri dan juga pada orang di sekitar kita. Aduh…. Emang batuk tuh bikin ga enak.

Sudah 1 botol obat batuk kami habiskan, namun mungkin belum saatnya sembuh. Jadi, kami masih batuk plus flue yang sudah agak menyingkir. Kini kami sedang mencoba minum obat batuk merk yang lain. Rekomendasi dari seorang teman yang sudah pernah mengkonsumsinya beberapa waktu yang lalu. Memang harganya agak mahal untuk kantong kami. Tapi….. supaya cepat bebas dari batuk dan flue, ya… sudah kami beli saja.

Kutipan-Kutipan Bijak - 108 Power Pills of Wisdom

Meskipun sedang berada dalam Lembaga Pemasyarakatan Cipinang sejak 16 February 2013 atas tuduhan perbuatan yang tidak pernah ia lakukan, Anand Krishna tetap berkarya tiada henti.

Baru-baru ini beliau kembali berbagi melalui tulisan beliau yang diberi judul "108 Power Pills of Wisdom – 108 Pil Kuat Kebijaksanaan". Buku yang berisi kutipan-kutipan bijasana dari alam sana tersebut tersaji dalam dua bahasa, Inggris dan Indonesia.

Kutipan-kutipan yang beliau tuliskan tersaji dalam bentuk pocket book – buku saku, sehingga mudah bagi kita untuk membawanya kemana pun  juga. Ya, jangan lupa untuk menyertakan buku saku ini dalam perjalanan kita. Buku kecil dengan isi yang “besar” ini sungguh bisa menjadi teman perjalanan kita.

Kamis, 19 September 2013

Kunjungan ke blog sahabat

diambil dari http://www.marcandangel.com
Kemarin pagi kami sempatkan untuk mampir ke blognya mba Nina, seperti hari-hari lainnya. Dan, kami senang sekali berkunjung ke blog ini yang menjadi salah satu blog yang jarang kami lewatkan.

Hmmm…. Mba nina memang seorang blogger yang suka sekali sharing. Hal-hal kecil – daily things – dan lain-lain. Oya, salah satu yang kami suka adalah reviewnya tentang buku-buku yang telah ia baca. Jadi, kami ga usah repot-repot membeli ataupun membaca buku tersebut.

Tapi, kalaupun mau membacanya lebih detail, kami jadi tahu mengenai buku-buku yang bagus dan layak untuk dibeli. Lanjut ke cerita kami…

Kamis, 12 September 2013

Misteri DNA dan Latihan Meditasi

Posting lagi ah

Udah lama banget ga nulis apa-apa, blog jadi ga ter-up-date. Hmm…..

Mulai lagi ah…..

Oya, bulan kemarin coba-coba baca buku yang berjudul Misteri DNA oleh prof. Kazuo Murakami. Professor dari Jepang yang dengan tekun meneliti sebuah enzim yang dikenal sebagai pemicu tekanan darah tinggi, renin.

Dna
Buku yang bagus dan recommended untuk dibaca siapapun juga. Dalam buku itu, sang professor Murakami membahas bahwa DNA kita bisa di-on/off- kan atau di-nyala - padamkan seperti halnya lampu yang dapat dinyala dan dipadamkan.

Ia menuliskan bagaimana DNA bisa di-on-kan yakni di antaranya dengan;
- Berpikir positif dan optimis,
- Ceria dalam arti yang sesungguhnya,
- Bersyukur atas segala anugerah-Nya,
- Senantiasa berpikir tentang kepentingan orang lain.

Flag Counter