Rabu, 09 Januari 2013

Emosi oh emosi


Sebel, ya memang rasa yang satu itu kadang muncul. Lumrah, wajar saja sebagai manusia kita sebel, dongkol sampai ke level marah pun. Manusia memang mahluk emosi. Seperti halnya suka atau pun cinta, sebel sampai marahpun termasuk ke dalam katagori emosi.

Emosi yang dimiliki kita sebagai manusia bisa menyebabkan berbagai macam hal baik untuk diri sendiri yang mengalami emosi ataupun orang lain yang menjadi sasaran emosi kita. Emosi cinta misalnya, kita yang sedang merasakan cinta merasa bahagia bila bertemu ataupun memikirkan yang kita cintai. Bukan hanya cinta kepada sesama manusia saja. Kita pun akan bahagia bila bertemu benda ataupun hewan peliharaan yang kita cintai. Demikian halnya dengan orang ataupun benda serta hewan yang kita cintai, mereka semua bisa merasakan rasa bahagia yang bergetar dari dalam diri kita. Merekapun umumnya bahagia.

Sedangkan emosi negative seperti rasa sebel, dongkol dan marah menyebabkan kita menjadi tak karuan, wajah jadi sedikit berkerut, bentuk bibir atau mulut berubah dan denyut jantung pun agak meningkat. Uh… bener-bener jelek deh bila sedang sebel bin dongkol plus marah. Budha mengatakan bahwa dengan menjadi marah, kita sendiri justru yang terbakar duluan oleh api amarah yang kita pendam. Hmmm… benar-benar buruk.

Itulah manusia adanya. Tapi manusia bisa mengelola emosi-emosi tersebut dengan meditasi, ya meditasi. Yayasan Anand Ashram yang didirikan oleh Bapak Anand Krishna yang terletak di Sunter Mas Barat Jakarta Utara setiap selasa malam pukul 7 senantiasa mengadakan program Neo Self Empowerment yang salah satu programnya adalah emotion culturing/pemberdayaan emosi.

Program tersebut sangat berguna bagi kita bagaimana mengelola emosi sehingga kita tidak terombang-ambing oleh emosi yang naik turun. Sehingga kita bisa berbahagia dengan sebenar-benarnya plus. Dan sehingga kita bisa hidup sebagai manusia yang dapat mengendalikan/mengelola emosi yang menjadi bagian diri kita.

Selamat memberdayakan emosi….

kunjungi http://anandashram.or.id/ 

Flag Counter