Rempeyek Teri Medan di Hari Minggu |
Hari minggu ini, karena satu dan lain hal, saya tidak ke
rumah ibu saya seperti biasanya. Jadi, hari ini saya tidak pergi kemana-mana
alias drs – di rumah saja. Lalu, suami ada request untuk dibuatkan rempeyek.
Yo wis, hari ini acaranya membuat rempeyek teri nasi atau
teri medan yang kriuk n gurih.
Saya pun menyiapkan bahan-bahannya yakni:
Saya pun menyiapkan bahan-bahannya yakni:
- Santan dari ¼ kelapa tua
- Tepung beras
- Tepung sagu
- Teri medan atau teri nasi (ini bisa diganti dengan udang rebon, kalau suka ya)
- Daun jeruk kurang lebih 3 lembar (iris-iris tipis). Daun jeruk ini fungsinya untuk mengharumkan rempeyek, bila tidak suka dengan aromanya tidak pakai juga tidak apa-apa.
Bumbu yang dihaluskan:
- · Ketumbar secukupnya
- · Kemiri 1 butir
- · Bawang putih 2 siung
- · Garam secukupnya, dan
- · Penyedap rasa secukupnya.
Yuk kita mulai membuat rempeyeknya:
- Saya tadi sepertinya menggunakan kurang lebih 12 atau 13 sendok makan tepung beras, campurkan dengan 2 sendok tepung sagu, masukkan juga bumbu yang telah dihaluskan.
- Selanjutnya sedikit demi sedikit tambahkan santan ke dalamnya, jangan sampai terlalu encer atau kental. Sedang-sedang saja (kayak lagu aja ya he he he...)
- Lalu masukkan ikan terinya jangan banyak-banyak dan irisan daun jeruknya.
- Campur hingga adonan menyatu, jangan lupa dicicipi rasanya apakah asinnya sudah pas menurut selera atau belum.
- Bila sudah tercampur semua dan rasanya juga sudah dirasa ok, kita bisa mulai untuk menggorengnya.
- Dengan menggunakan sendok sayur, saya mulai memasukkan adonan tersebut ke dalam minyak panas dalam penggorengan.
Memang proses pembuatan rempeyek ini memakan waktu yang agak
lama. Resep di atas itu hanya untuk satu baskom kecil saja, tapi cukup untuk
kami berdua. Dan membutuhkan kurang lebih 1 jam untuk menggorengnya.
Gak sabaran sih, terus terbersit ide untuk menggunakan 2
buah penggorengan supaya prosesnya jadi lebih cepat.
Dan ternyata memang jadi lebih cepat ½ jam kalau pakai 2
buah penggorengan. Wes... okelah kalau begitu, lain kali saya rencana bikin
rempeyek lebih banyak lagi. Tapi, ya... mesti siapkan minyak goreng yang agak
banyak.
Rempeyek teri ini memang enak untuk dijadikan lauk teman
makan. Pakai nasi hangat aja udah mantep rasanya, makan bisa nambah he he he...
Yo wis, segitu dulu untuk hari ini.
Terima kasih sudah berkunjung ya, semoga artikel sharing ini
bermanfaat. Selamat menikmati hari minggu dengan makan ditemani rempeyek teri....
Salam.