Senin, 16 Juli 2018

White fang, Sebuah Film yang Layak Ditonton


Mengisi hari Sabtu lalu, kami menonton film drama keluarga berjudul White Fang. Setelah kami search di Google, White Fang adalah sebuah novel yang dibuat oleh Jack London, pengarang berkebangsaan Amerika.

Film yang kami tonton sedikit berbeda alur dan jalan ceritanya dari novel tersebut meskipun keduanya sama-sama menceritakan tentang seekor anjing serigala (wolfdog) yang gagah berani dan setia kepada majikannya.

Di film tersebut dikisahkan bagaimana White Fang dijadikan sebagai petarung di antara anjing oleh pemiliknya yang membelinya dari pemiliknya yang pertama. Pemilik atau majikannya yang pertama terpaksa menjual White Fang lantaran uang hasil penjualan sarung tangan yang dimilikinya hilang dicuri (pencurinya tak lain dan tak bukan adalah anak buah yang membeli White Fang).

Padahal uang tersebut amat ia butuhkan untuk membeli tanah yang ditempatinya bersama kelompoknya. Dengan berat hati, sang majikan menjual White Fang kepada orang jahat tersebut.

Ketika sedang diadu di pertandingan, White Fang kalah karena ia harus melawan 2 ekor anjing yang ganas. Padahal White Fang terkenal sebagai the terror of Yukon, namun akhirnya ia kalah.

Kali ini ada seorang petugas keamanan yang membubarkan pertandingan tersebut. Namun si petugas tersebut juga ikut terluka dan pingsan di atas tubuh White Fang karena si pemilik White Fang tidak terima dengan perlakukan petugsa keamanan tersebut.

Lalu alur cerita mundur ke belakang dengan mengisahkan masa kecil White Fang bersama ibunya dan majikan pertamanya. Ia memang seekor anjing serigala yang gagah berani dan setia.

Selanjutnya cerita berpindah ke tempat dimana White Fang sadar, yakni di rumah isteri petugas keamanan.  White Fang diperlakukan dengan sangat baik di sana.

Namun keberadaan White Fang diintai oleh teman dari pemiliknya yang jahat dan ia merencanakan untuk mengambil kembali White Fang dari sana dengan cara mencelakakan petugas keamanan tersebut dan isterinya.

Rencana tersebut tidak berhasil malah mereka yang jahat ditangkap oleh petugas keamanan untuk dipenjara.

Singkat cerita si petugas keamanan dan isterinya akan pindah ke kota guna membina keluarga yang bahagia di tempat yang lebih aman. White Fang ikut bersama mereka, namun di tengah jalan mereka berubah pikiran dan memberikan kesempatan kepada White Fang untuk pulang juga ke kelompoknya.

White Fang berlari sekencang-kencangnya menuju tempat yang ia sebut sebagai rumah.
Sebuah film yang sederhana dan mudah dicerna. Layak untuk dijadikan tontonan keluarga. Silakan tonton sendiri ya. Ini hanyalah review menurut pandangan kami.

Terima kasih untuk hari ini.

Flag Counter