Senin, 23 November 2020

November akhir

Ini sudah di hari selasa dan enam hari lagi akan berakhir bulan November ini. Akan berganti dengan bulan Desember pastinya. Biasanya di bulan Desember akan lebih sering turun hujan. Maklumlah memang sudah musim hujan, jadi pasti akan sering hujan.

Dan bulan Desember nanti akan menjadi persis satu tahun kemunculan virus covid 19 ini yang tengah melanda di seluruh dunia. Belum ada kepastian mengenai kapan virus ini akan pergi dari muka bumi.

Korban kian hari kian bertambah. Sepertinya kian dekat saja keberadaan virus tersebut. Tapi, kita tak perlu takut berlebihan, akan tetapi kita mesti waspada dan tetap mengindahkan protokol kesehatan guna mencegah tertular virus ini.

Sudah banyak sekali artikel yang berseliweran di jagat maya terkait virus ini. Saya sih tak terlalu akrab dengan virus ini dan ga mau juga akrab2, ha ha ha. Yang penting kita harus tetap jaga kesehatan, jaga jarak, sering cuci tangan pakai sabun, pakai masker dan menjauhi kerumunan.

Sebisa mungkin tidak keluar rumah sehingga meminimalisir kontak dengan orang-orang meskipun kita tentu saja tidak menghakimi bahwa orang-orang di sekitar kita sudah tertular sehingga ktia tak perlu kontak. Bukan seperti ini. Akan tetapi kita menjaga diri kita dan juga menjaga orang lain dengan seperti itu.

Untuk tetap menjaga kesehatan yang bukan hanya kesehatan fisik saja akan tetapi juga kesehatan mental emosional, solusi yang tepat adalah dengan melakukan meditasi.  Di kala pandemi ini, kita bisa tetap melakukan meditasi bersama guruji Anand Krishna melalui channel youtube AnandAshramIndonesia setiap hari Selasa pukul 19.00 wib.


Ini merupakan suatu berkah yang tentu saja jangan sampai kita lewatkan begitu saja. Setelah meditasi, dilanjutkan dengan acara dialog spiritual yang dipandu oleh Ma Archana. Dalam sesi ini, teman-teman bisa mengajukan pertanyaan kepada guruji Anand Krishna.

Wis, sekian sharing kali ini. Semoga bermanfaat

Terima kasih untuk hari ini...

Flag Counter