Kamis, 23 Juli 2015

Hari ini dan Tips Mencegah Batuk

Gambar dari Google
Kamis hari ini. Cuaca siang ini panas sekali seperti kemarin juga. Memang akhir-akhir ini cuaca panas sekali dan belum turun hujan juga. Cuaca yang panas dan banyaknya debu berterbangan bisa menimbulkan penyakit yang mesti diwaspadai.

Penyakit yang sering timbul di musim seperti ini antara lain batuk dan radang tenggorokan. Satu hal yang pasti kita lakukan untuk mencegah penyakit tersebut adalah menjaga makan dan minuman yang kita konsumsi. Usahakan untuk selalu minum air putih yang lebih banyak. Usahakan untuk senantiasa langsung minum air putih setelah makan atau minum yang manis-manis.

Selain itu  juga konsumsi vitamin c dan olahraga di pagi hari. Berjemur di paparan sinar matahari pagi adalah salah satu hal yang utama dilakukan untuk tetap sehat dan segar.

Goreng-gorengan yang dijajakan di pinggir jalan memang hendaknya dihindari, jadi bila ingin makan gorengan, hendaknya kita membuatnya sendiri karena pasti lebih sehat dan terjamin.

Selain itu minum-minuman kemasan yang manis juga mesti dihindari. Lebih baik minum air putih, air mineral.


Di pagi hari, upayakan untuk mengkonsumsi  godokan air jahe, kencur yang dicampur dengan gula merah atau gula jawa. Minuman tersebut bermanfaat sekali untuk mencegah masuk angin dan juga batuk serta baik untuk tenggorokan.

Mudah sekali membuatnya lho. Bahan-bahan yang dibutuhkan adalah: jahe, kencur dan gula merah secukupnya dan juga air untuk merebus.

Cara membuatnya:
- Panaskan air dalam panci
- Masukkan jahe dan kencur yang telah dibersihkan dan dikeprek
- Masukkan gula merah yang telah dipotong-potong.
- Didihkan hingga semua bahan tercampur
- Bila sudah dirasa cukup, matikan kompor
- Minum saat air rebusan telah menjadi hangat

Lebih baik mencegah dari pada mengobati, bukan? Seperti kata pepatah. Dan pepatah tersebut benar adanya. Dari pada jatuh sakit, lebih baik kita mencegahnya sedini mungkin.

Terima kasih untuk hari ini...


Flag Counter